Training Unit Baru Sekolah Musik Indonesia - Serpong Tangerang

Bulan Mei ini salah satu agenda saya adalah training untuk pembekalan dasar tim baru Sekolah Musik Indonesia unit Serpong. Training ini dimulai pada tanggal 12 dan 13 Mei 2015 di unit SMI Alam Sutera Tangerang. Training ini ditujukan untuk memberikan pengetahuan dasar tentang Pro Tools dan Mixcraft sebagai salah satu alat dalam aktivitas mengajar secara privat, group serta multimedia technology lab (MTL) sebagai metode pembelajaran 3 in 1 di SMI.

Diikuti oleh 3 orang peserta yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Tim ini akan dipimpin Ayes, sebagai Head Education. Selama training berlangsung materi dasar seperti : recording vocal, instrument, serta pengenalan MIDI untuk kepentingan musik scoring. Seluruh tim mendapatkan perangkat dan kesempatan konsultasi yang sama dengan saya.

Pembekalan ini berlangsung menarik, apalagi ketika mereka mulai memproduksi karya musiknya kemudian dipresentasikan kepada seluruh anggota training. Seru bisa bercerita tentang pengalaman produksi dan teknis pengajaran berbasis multimedia. Dan yang perlu diketahui ini adalah unit ke 11 selama saya bergabung dengan SMI sebagai tim training dan R&D.

Terima kasih untuk SMI Serpong. Dan persiapkan diri untuk bertemu dengan anak Indonesia nanti diakhir Mei 2015.






Posting Komentar

0 Komentar